Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

9 Hidangan Spesial untuk Menemani Liburan Akhir Tahun Kamu

Kuliner Asik - Liburan akhir tahun gak harus dilakukan diluar rumah, apalagi cuaca yang tidak bersahabat. Momen ini juga bisa kamu habiskan dirumah saja bersama teman maupun keluarga tercinta. 

Agar suasana semakin spesial kamu bisa bikin menu makanan sederhana yang enak dan lezat. Dijamin liburan akhir tahunmu gak mengecewakan.

9 Hidangan Spesial Akhir Tahun

Lalu apa saja makanan sederhana yang enak dan spesial untuk liburan akhir tahun? Simak yuk daftarnya di bawah ini:

1. Sosis BakarHidangan Spesial Akhir Tahun

Selain disajikan dengan goreng, kamu bisa memasaknya dengan cara dibakar lho! Untuk menambah cita rasanya, bumbui sosis dengan saus barbecue, saus lada hitam, ataupun cocol dengan mayones.

2. Sate Ayam

Hidangan Spesial Akhir Tahun

Makanan favorit khas Indonesia ini memang cocok banget buat momen kumpul-kumpul bersama keluarga. Untuk menu yang mudah, kamu bisa bikin dengan cara rendam potongan ayam tanpa tulang dengan bumbu halus yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, lengkuas, biarkan sampai meresap. 

Lalu, panggang di wajan teflon sambil ditambahin kecap, agar lebih enak hidangkan dengan saus kacang.

3. Kentang Panggang

Hidangan Spesial Akhir Tahun

Kentang juga bisa menjadi hidangan spesial kalau kamu bosen makan nasi. Selain direbus, kentang juga bisa disajikan dengan cara dipanggang. 

Bikin kentang lebih lezat dan lembut, jangan lupa bumbui kentang dengan garam, lada, minyak zaitun dan mentega secukupnya. Setelah dipanggang, beri taburan keju dan peterseli. 

4. Macaroni Salad

Hidangan Spesial Akhir Tahun


Makanan ini bisa juga disajikan sebagai makanan ringan yang segar. Campur makaroni rebus, potongan telur rebus, bawang bombay, tomat dan sayur-sayuran favorit lainnya. 

Tambahkan minyak zaitun, mayones, mustard dan perasan lemon secukupnya. Jangan lupa beri garam, gula dan lada biar rasanya nggak hambar. Macaroni salad siap disajikan menemani liburan akhir tahun kamu.

5. Ayam Karaage

Hidangan Spesial Akhir Tahun

Hidangan ala Jepang yang satu ini sangat mudah bikinnya. Kamu hanya perlu menyiapkan potongan daging ayam bagian paha yang dibumbui garam dan lada. 

Lalu siapkan bahan kering untuk lapisannya yaitu campuran tepung beras dan terigu. Cara menggorengnya dengan dengan memasukkan daging ayam ke dalam telur, baru ke adonan tepung.

6. Lumpia Sayur

Hidangan Spesial Akhir Tahun

Jajanan khas Indonesia ini bisa menjadi alternatif, rasanya yang otentik dijamin membuat semua orang suka. Untuk menambah cita rasa tambahkan udang ataupun jamur pada campuran isi sayuran. Rasanya akan semakin lezat, apalagi kalau ada saus asam manis pedas sebagai cocolan.

7. Jagung Bakar

Hidangan Spesial Akhir Tahun

Selain mudah menyajikannya, jagung bakar juga cocok disajikan saat kumpul-kumpul bersama keluarga maupun teman. Pilih jagung yang masih muda dan manis agar empuk waktu dimakan. 

Kamu juga bisa menyajikannya dengan saus campuran mayones, bubuk paprika dan sedikit perasan lemon, atau sedikit taburan keju di atasnya. 

8. Coklat Hangat

Hidangan Spesial Akhir Tahun

Menemani udara malam yang dingin, minuman yang segar ini cocok banget dan disukai semua orang. Bikin coklat hangat dengan tambahan topping antara lain marshmallow, whipped cream, wafer sticks, choco chips. 

9. Sate Buah Saus Yoghurt

Hidangan Spesial Akhir Tahun

Hidangkan makanan penutup ini selain terlihat cantik, juga sehat lho! Susun potongan buah seperti sate, lalu siapkan saus campuran yoghurt dan madu secukupnya. Suasana liburan semakin segar dan sehat

Baca juga : 9 Tempat Liburan Akhir Tahun yang Istimewa

Nah, itulah 9 hidangan spesial akhir tahun yang bisa Anda coba dirumah nanti. Jadikan momen liburanmu semakin istimewa dengan hidangan spesial. Ingat, tetap patuhi protokol kesehatan!