Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Indahnya Puncak Gunung Merapi dan Sunrise di Wisata Alam Deles Indah

Kulinerasik.com - Lokasi wisata alam Deles Indah berada di kaki gunung merapi sebelah timur sekitar 25 km dari kota Klaten dan masuk wilayah Desa Sidorejo, Kecamatan Kemalang, pada ketinggian antara 800 meter sampai dengan 1300 meter diatas permukaan laut. 

Dari lokasi ketinggian wisata Deles Indah ini, dapat disaksikan pemandangan gunung Merapi yang sangat indah dengan puncaknya yang sangat jelas alur aliran awan panas, serta pemandangan indah bekas Pesanggrahan Pakoebuwono X, makam Kyai Mloyopati, Taman Pring Cendani, Sendang Reno dan Goa Sapuangin.

Wisata Alam Deles Indah

Rute akses ke tempat wisata Deles Indah dari Yogyakarta sekitar 45 km kearah timur, dan sesampainya di pabrik Gula Gondang, Jogonalan, Klaten. Anda bisa berbelok kekiri dan ikuti petunjuk jalan yang ada. Jika anda menginginkan keindahan mentari pagi yang menghiasi gunung merapi dengan semburat merahnya maka anda harus berada di tempat ini mulai jam 4 pagi.

Perjalanan untuk menuju spot dimana kita dapat menikmati mentari pagi sebagian jalan harus kita lalui dengan cara tracking atau pendakian, disepanjang jalur pendakian  kita dapat menyaksikan bekas erupsi Merapi yang terjadi pada tahun 2010. 

Perjalanan yang kita tempuh lebih kurang 30 menit. Walaupun medan cukup, berat namun itu semua akan terbayar oleh keindahan yang kita dapat, yakni pemandangan Kota Klaten dan Sleman serta puncak merapi yang sangat jelas terlihat dan juga terbitnya matahari yang memancarkan keelokan yang indah dengan semburat merahnya mulai mengintip puncak Merapi.


Mungkin yang menjadi persoalan di tempat wisata ini adalah fasilitas sumber air yang agak sulit, sehingga kawasan wisata ini agak sepi karena para pelaku bisnis enggan untuk membuka peluang usaha ditempat ini. Untuk menikmati indahnya wisata alam Deles Indah ini, anda harus mengeluarkan biaya sebesar Rp. 5.000.