Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Kuliner di Malang Ini Sudah Ada dari Jaman Nenek Moyang Lho!

Kuliner Asik - Berkunjung ke kota Malang tak lengkap rasaya jika tak mencicipi kuliner khasnya, banyak depot atau warung yang sudah berdiri sejak nenek moyang kita lahir. Berikut kami rangkum 5 kuliner di Malang yang sudah ada sejak dulu. 

1. Depot Rawon Nguling

Rawon Nguling

Depot Rawon Nguling ini sudah berdiri sejak tahun 1942, mungkin bareng dengan kakek kita ya? ramuan bumbu kuah rempah khas dari Rawon Nguling yang lezat membuat setiap pengunjung yang mencobanya akan ketagihan. 

Warung ini selalu ramai diserbu pengunjung tiap harinya. Disini ada dua varian menu yang disajikan, yakni Rawon Dhengkul dan Rawon Biasa. Harganya mulai Rp. 27.000, lokasinya berada di Jalan Zainul Arifin No. 62, Klojen, Kota Malang. Bukanya mulai pukul 07.00 – 16.30 wib.

2. Soto Geprak Mbah Djo

Soto Geprek Mbah Djo

Soto Geprak Mbah Djo berdiri sejak tahun 1936, lokasinya berada di Jalan M.T. Haryono. Dan buka setiap hari pada pukul 08.00-18.00 wib, Cita rasa bumbu yang penuh rempah serta empuknya daging yang digunakan semakin membuat lezat kuliner yang satu ini. 

Harga per porsinya berkisar Rp20.000-an lengkap dengan minumannya. Disebut soto geprak karena dulu pemiliknya sering menggeprak meja saat memotong daging sotonya.

3. Pos Ketan Legenda

Pos Ketan Legenda

Berdiri sejak tahun 1967, Pos Ketan Legenda menjual aneka olahan ketan, dan setiap harinya selalu antri diserbu pengunjung. Lokasinya cuma beberapa meter dari Alun-alun Batu. Kedai ini buka pada pukul 10.00 - 02.00 wib. 

Menu disini ada ketan bubuk orisinal, ketan cokelat, hingga ketan dengan durian yang rasanya sangat nikmat. Harganya cukup bersahabat bagi kantong kita, mulai dari Rp. 10.000 saja.

4. Rawon Brintik

Rawon Brintik

Rawon Brintik berdiri sejak tahun 1942, disini kamu bisa menikmati seporsi rawon dengan daging sapi empuk, dipadu dengan sepotong tempe goreng renyah dan kerupuk udang. 

Kuah Rawon Brintik mempunyai ciri khas kuah hitam kental dengan bumbu rempah yang lezat. Harganya mulai dari Rp. 20.000. Lokasinya berada di Jalan KH. Ahmad Dahlan No. 39, Sukoharjo, Klojen, Kota Malang. Buka mulai pukul 05.00 sampai 16.00 wib.


5. Rujak Cingur Bude Ruk

Rujak Cingur Bude Ruk

Bagi pecinta rujak, Rujak cingur dari Bude Ruk mesti dicoba. Warung yang berdiri sejak tahun 1960 ini memang sudah tersohor sejak lama. Pasalnya, daerah sekitar warung ini pun dinamakan Gang Rujak. 

Harga seporsinya mulai Rp. 15.000, lokasinya berada di Jalan Soeroeji No. 17, Gang 1, Kepanjen, Malang.

Selamat mencoba!